Begawi Bandar Lampung 2025 Siap Pecahkan Rekor MURI Sekubal Terbesar, Warga Diajak Rayakan HUT Kota ke-343 di Tugu Adipura

Bandar Lampung – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Bandar Lampung yang ke-343, Pemerintah Kota Bandar Lampung akan menggelar acara spektakuler bertajuk “Begawi Bandar Lampung 2025” pada Minggu, 27 Juli 2025, berlokasi di Tugu Adipura, ikon kebanggaan masyarakat Lampung.
Acara ini akan menjadi momen bersejarah karena salah satu agenda utamanya adalah upaya pemecahan Rekor MURI untuk Sekubal Terbesar, kuliner khas Lampung yang telah menjadi simbol tradisi dan kekayaan budaya masyarakat Sai Bumi Ruwa Jurai.
Tak hanya menyajikan sekubal raksasa, perayaan ini juga akan diramaikan dengan Festival Masakan Tradisional Lampung dan Jajanan Pasar. Aneka kuliner khas dari 20 kecamatan di Kota Bandar Lampung akan hadir memanjakan lidah warga dan wisatawan yang datang. Mulai dari seruit, tempoyak, kemplang, gulai taboh, hingga aneka kue basah khas pasar rakyat akan tersaji lengkap.
Wali Kota Bandar Lampung mengajak seluruh warga untuk hadir dan menjadi bagian dari sejarah penting kota ini. “Ini bukan sekadar perayaan ulang tahun, tapi juga bentuk pelestarian budaya, promosi wisata kuliner, dan kebanggaan akan jati diri masyarakat Lampung,” ujarnya.
Dengan konsep yang memadukan budaya, kuliner, dan kebersamaan masyarakat, Begawi Bandar Lampung 2025 diharapkan menjadi destinasi wisata budaya tahunan yang mampu menarik perhatian nasional bahkan internasional.
Editor : Bambang.S.P|BENSORINFO.COM