Pekon Tergenang, Almira Nabila Datang! Aksi Nyata Anggota KBPP Polri Lampung Bantu Warga Tanggamus

Tanggamus — Anggota DPD RI sekaligus Anggota KBPP Polri Provinsi Lampung, Almira Nabila Fauzi, B.Bus.Com., menunjukkan kepeduliannya dengan turun langsung ke lokasi banjir di Pekon Soponyono, Kecamatan Wonosobo, Kabupaten Tanggamus, Selasa (29/7/2025).
Didampingi sang ibu, Hj. Rita Irviani, M.M., Almira menyambangi warga Dusun 1 dan Dusun 2 yang terdampak banjir akibat meluapnya Sungai Way Ngarip. Air sempat merendam permukiman dengan ketinggian mencapai dada orang dewasa. Meski kini mulai surut, warga masih berjibaku dengan sisa lumpur dan kerusakan.
Dalam kunjungan tersebut, Almira menyalurkan bantuan berupa paket sembako dan menyampaikan dukungan moril kepada warga agar tetap tabah menghadapi musibah.
“Ini soal kepedulian. Kita harus hadir untuk sesama yang sedang ditimpa musibah, meskipun lokasi ini tidak termasuk dalam agenda reses saya kali ini,” ujar Almira di hadapan awak media.
Almira yang merupakan lulusan Monash University dan London School of Public Relations juga menyoroti cuaca ekstrem sebagai faktor penyebab utama banjir.
“Banjir di Pekon Soponyono ini tergolong cukup parah. Kehadiran saya di sini semoga bisa menjadi suntikan moral bagi warga agar tetap kuat menghadapi cobaan ini,” tambah Almira, putri sulung Dr. Fauzi — Ketua KBPP Polri Lampung dan mantan Wakil Bupati Pringsewu.
Usai menyerahkan bantuan, Almira melanjutkan agenda resesnya ke beberapa wilayah lain di Tanggamus, seperti Kecamatan Kota Agung, Gisting, dan Ulu Belu.
Kegiatan ini mencerminkan komitmen Almira dalam merespons cepat kondisi darurat serta memperkuat kedekatannya dengan masyarakat Lampung, khususnya di wilayah rawan bencana.
Editor : Bambang.S.P|BENSORINFO.COM